Page

Friday, January 5, 2018

O3 Homestay Batu, Malang Recomended sekali

10 Desember 2015
O3 Homestay Batu, Malang Recomended sekali



Saya booking Via Traveloka seharga RP.229.000 untuk 1 malam.
Setelah perjalanan panjang via darat dari Bandara Juanda sampai di O3 Homestay Batu Malang sekitar jam 10 pagi.
Lelah sekali rasanya dan Alhamdulillah diperbolehkan early check in, karena kamar sudah available. Saat masuk langsung spechless harga segini sebenarnya untuk 4org tapi kami cuma bertiga. Ruangan kamar, tempat tidur, kamar mandi bersih sekali, berfungsi dengan baik semua, colokan listrik ada dekat tempat tidur, disediakan cofee teh dan gula di kamar, ada dapur bersama juga, tetapi gak ada minyak dll jadi harus bawa sendiri. hotel ini dari balai desa oro-oro ombo sekitar 300m dengan jalananan turunan tajam, agak serem karena saya sempat sewa motor.
Kalau saya ke batu lagi saya pasti menginap disini lagi staffnya ramah dan helpfull. Sarapan waktu  itu nasi opor ayam sayur buncis mie goreng serta teh hangat untuk 4 porsi dan diantar ke kamar. hotel ini sedang dalam pembangunan sudah setengah jadi meskipun agak berisik tapi tidak begitu mengganggu.
Oh ya ada kolam renang juga agak kotor dan memang sepertinya sudah tidak difungsikan lagi, karena pintu ke arah kolam renang di tutup. Sayang tidak ada wifi free maupun berbayar dan sinyal hp dan internet buruk sekali di dalam kamar sekalipun, provider terluas jaringannya pun tetap susah sekali sinyalnya
Baca Selengkapnya >>

KLCC banyak tempat menarik disini

8 Januari 2015
KLCC banyak tempat menarik disini



Saya berkunjung ke KLCC awalnya karena ingin melihat menara kembar Petronas. di Area KLCC ini ada Mall Suria KLCC dan Isetan Mall. Di belakang Suria KLCC ada taman yang indah dan asri juga ada air mancur yang menari-nari sangat menarik. Apalagi ini juga salah satu tempat untuk melihat menara kembar jadi sangat ramai pengunjungnya
Baca Selengkapnya >>

Akhirnya ke Icon Kuala Lumpur juga " Menara Petronas "

8 Januari 2016
Akhirnya ke Icon Kuala Lumpur juga " Menara Petronas "



Di hari terakhir di Malaysia saya mengunjungi menara petronas, dari Pasar Seni saya naik Bus Go Kl Purple Line ke Bukit Bintang, dari Bukit Bintang naik Green Line ke KLCC. Nah Menara Petronas ini ada di belakang KLCC. Saat sudah di luar KLCC ke arah air mancur tengok ke atas sudah ada menara petronasnya. Sepertinya lebih bagus kalau malam ya foto-foto disini tetapi siang pun juga tidak kalah bagus. Jadi kalau menginap daerah Bukit Bintang/Pasar Seni sangat strategis kemana-mana bisa naik bis Go KL Free.
Baca Selengkapnya >>

KL Sentral Pusat semua transportasi umum di Kuala Lumpur

8 Januari 2016
KL Sentral Pusat semua transportasi umum di Kuala Lumpur


Saat dari KLIA2 Saya memulai keliling Kuala Lumpur dengan naik Skybus ke KL Sentral 11RM/orang. Nah ketika sampai di KL Sentral banyak transportasi lain untuk mengunjungi objek wisata. Kalau mau ke Batu Caves naik KTM dari KL Sentral 2,6RM/orang. Ke Pasar Seni bisa naik LRT 1,6RM atau Bus Rapid KL 1RM/orang. Kalau mau ke Malaka bisa naik kereta Komuter ke Bandar Tasik Selatan 2,4RM/orang. Disini juga ada McD, 7-11, dll.
Oiya di KL Sentral ini ada yang jual buah2 an potong murah mulai dari 1RM bisa dikasih bumbu rujak juga.
Baca Selengkapnya >>

GO KL Free Bus untuk keliling Kuala Lumpur

8 Januari 2016
GO KL Free Bus untuk keliling Kuala Lumpur


Dari awal datang ke Kuala Lumpur, saya hanya tau Bus Go KL hanya 2 Line Purple Line dan Green Line, Tetapi malam terakhir saat jalan-jalan di Sogo dekat Tune Hotel saya lihat ada Bus Go KL Blue Line. Langsung Searching ternyata total ada 4 Line. Tapi sayang untuk Blue Line apalagi Red Line jarang sekali lewat.
Berikut Urutan Bus Go KL mulai dari yang paling sering sampai yang sangat jarang lewat :
1. Purple Line (Pasar Seni - Bukit Bintang)
2. Green Line (Bukit Bintang - KLCC)
3. Blue Line (Bukit Bintang - Medan Mara)
4. Red Line (KL Sentral - Jalan Tuanku Abdul Rahman)

Jadi Purple Line, Green Line, dan Blue Line bertemu di Bukit Bintang. Dan untuk Blue Line dan Red Line bertemu di Terminal Tun Razak.

Bisa hemat banget karena Bus Go KL Melewati tempat-tempat strategis di Kuala Lumpur, hanya saja semoga Blue Line dan Red Line nantinya bisa lebih banyak armadanya jadi bisa sering lewat juga seperti Purple Line dan Green Line
Baca Selengkapnya >>

Ayam Betutu Khas Gilimanuk Cabang Tuban

Bali, 29 Mei 2016

Hari terakhir saya di bali, saya dan teman2 menyempatkan makan siang di ayam betutu dekat toko oleh-oleh Krisna. Ayam betutu disini harganya 86000/ekor kami makan ayam betutu kuah disajikan bersama 1 piring plecing kangkung, 1 piring kacang tanah goreng dan 1 piring sambal matah. Dengan nasi 6000/porsi. Ternyata ayamnya kecil sekali dan pedas.
Dari awal pelayanan wanita yang melayani kami sangat ketus. Ketika kami baru bicara pesanan kami satu per satu dia langsung bilang "jadi cuma pesan ini!"  dengan nada tinggi. Padahal kami sedang menyebutkan satu per satu pesanan kami. Puncaknya pada saat membawakan pesanan kami dia sedikit melempar piring nasi. Langsung saat itu juga teman saya complain dan minta dia untuk bisa lebih sopan. Akhirnya sebagian kami makan sebagian tidak karena sudah kesal. Dan akhirnya teman kami compline ke seseorang yang bertanggungjawab disituagar pegaiwanya bisa lebih sopan, dan tidak membeda bedakan karena kami orang lokal (kebanyakan yang makan hari itu turis), sebagaipermintaan maafnya, kami hanya diminta membayar ayam betutunya saja, dan free untuk nasinya.
Baca Selengkapnya >>